Mau Sukses? Ajak Orang Lain Juga






Sebelumnya saya ingin berterimakasih kepada semua teman-teman pembaca yang sudah berbagi hasil karya tulisan saya di blog sederhana ini ke sosial media, entah FB, twitter, dan juga G+. Sebagai seorang blogger tentunya saya merasa senang jika tulisan saya bisa bermanfaat bagi pembaca semua, tulisan yang banyak di share diantaranya untuk apa sekolah tinggi jika hanya jadi pedagang, terbebani ijazah, cara pemasaran produk, semua orang berdagang, dan tulisan lainnya yang jika didata satu persatu nantinya memakan banyak tempat.

Awal dari pembuatan blog ini adalah curahan hati dan uneg-uneg saya tentang pekerjaan dan dunia usaha yang memang sedang saya alami saat ini, dimana banyak sekali cita-cita dan impian tentang kesuksesan yang membuat saya bersemangat mencapainya, tentu dengan cara yang baik dan benar. Semua orang ingin sukses, semua orang tergiur dengan kekayaan, dan semua orang berhak mendapatkannya, lalu bagaimana cara termudah untuk mencapai sebuah kesuksesan? Caranya adalah dengan berusaha dan berdo'a, apakah cukup? Tentunya itu hanya dasar dari sebuah usaha, masih banyak faktor lain yang mempengaruhi kesuksesan sebuah usaha.

Cara mudah mendapatkan kesuksesan adalah dengan mengajak orang lain untuk berjalan menuju kesuksesan, karena Tuhan akan membantu meringankan beban kita saat kita mau meringankan beban orang lain, dan itu pasti. Faktanya sekarang malah banyak orang yang takut tersaingi oleh orang lain, padahal jika kita berfikir secara jernih itu semua tidaklah benar, karena rejeki sudah diatur oleh Tuhan.

Saya memiliki cara untuk mengajak orang lain berjalan menuju kesuksesan, terserah anda mau mengikutinya atau tidak. Saya adalah seorang pedagang yang masih berjuang, dan di awal perjuangan saya terasa berat saat saya harus memasarkan sebuah produk yang bisa dibilang mahal kepada kalangan umum, beberapa kali saya merasa belum berhasil dengan cara saya untuk memasarkannya, lalu saya akhirnya diberikan jalan oleh Tuhan ketika saya mendengar sebait kalimat (kalo tidak salah saat pengajian dari ustad Yusuf Mansur) yang berbunyi kalo mau sukses, bantu orang lain. Saat itu saya sadar akan sifat egois saya yang ingin memasarkan sendiri produk saya dan saya mengakui kesalahan saya tersebut, akhirnya dengan sedikit tambahan kata ajaib saat mempromosikan produk saya, datanglah sebuah perbedaan besar yang hingga saat ini masih terus berjalan, saya hanya menawarkan kerjasama kepada semua orang untuk ikut menjual produk saya dengan mendapatkan potongan harga sesuai kebijakan yang saya terapkan, hingga datang orang-orang yang ingin bekerjasama dengan saya. Ini adalah hubungan yang saling menguntungkan, ketika kita sedikit mengurangi keuntungan kita guna diberikan kepada orang yang ingin bekerjasama dengan kita, dan mereka memberikan kita orderan yang banyak melebihi target bulanan kita, tentunya dengan keuntungan yang lebih banyak jika kita berjalan sendirian.

Tentunya masih banyak cara lain untuk mengajak mereka bekerja sama dengan kita, mungkin cara yang saya pakai kurang efektif, tapi saya lebih senang menggunakan cara tersebut karena lebih adil dan terbuka, dan InshaAllah cara tersebut halal, karena berbeda dengan sistem "jaringan" yang merugikan downline di bawahnya. Jadi benar adanya, jika ingin sukses maka kita harus membantu orang lain, mengajak orang lain, dan berjalan bersama mereka menuju pintu kesuksesan.

Wirausahakan Updated at: 4:05 AM

0 komentar:

Post a Comment