Menghitung Penghasilan Calon Sarjana yang Diduga Plagiat Konten Kreator Lain

Calon Sarjana, salah satu channel YouTube terbesar di Indonesia dengan jumlah subscribers mencapai 12,4 juta sedang terkena kasus yang lumayan heboh. Ceritanya, YouTuber berinisial JT telah melakukan protes kepada Calon Sarjana karena pencurian konten yang terjadi. Kasus ini langsung heboh dan populer di berbagai media sosial seperti twitter, facebook, YouTube, Instagram dan lain sebagainya.

Sebenarnya kasus plagiat yang dilakukan oleh Calon Sarjana sudah lama, buktinya, banyak yang menunjukkan kemiripan konten sejak tahun 2018 silam. Mulai dari isi videonya, gambarnya, videonya, dan bahkan sampai thumbnailnya juga sama. Namun, kenapa baru sekarang jadi ramai dan ada yang menggugatnya?

Jawabannya, mungkin, karena pendapatan Calon Sarjana yang besar. Jika Calon Sarjana punya penghasilan yang kecil, sepertinya kreator yang hendak melakukan protes dan penggugatan akan mengurungkan niatnya. Namun dengan penghasilan yang lumayan besar dan channel sebesar itu, tentu saja jadi salah satu incaran yang lumayan dong, apalagi bukti sudah ada.

Sebenarnya berapa penghasilan Calon Sarjana dari YouTube?


Perhatikan gambar di atas. Itu adalah laporan yang saya dapatkan di laman socialblade dan menunjukkan jumlah tayangan, jumlah susbcribers dan perkiraan penghasilan yang diterima oleh Calon Sarjana.

Kita abaikan jumlah tayangan dan subscribernya saja dan langsung fokus ke penghasilan. Terlihat perkiraannya di kisaran $700 hingga puluhan ribu dollar. Jika saya membandingkan dengan penghasilan sendiri, antara yang saya dapatkan dan yang diperkirakan oleh socialblade, maka perkiraan saya, penghasilan Calon Sarjana sekitar $1000 per harinya. Jika sebulan maka bisa sekitar $30,000 atau jika dijadikan Rupiah maka sekitar Rp 420.000.000, 00.

Dengan penghasilan sebanyak itu, tentu saja sebagian pihak yang paham hukum tergiur dong untuk mengincarnya. Salah satunya ya si JT ini, karena memang sudah ada buktinya maka ia berani untuk mengangkat kasus ini dan mungkin akan ada penyelesaian di belakang, ya secara kekeluargaan gitu kalau disini.

Jika si Calon Sarjana tidak punya penghasilan yang besar, sepertinya dia akan baik-baik saja meski mencuri konten seutuhnya sekalipun. Tapi karena dia punya penghasilan yang sudah lumayan, nama besar dan bahkan masuk nominasi PGA 2019, maka kesalahan kecil juga akan diangkat tinggi-tinggi.

Yah, anggap saja sebagai pelajaran untuk kita semua. Hati-hati di internet, karena banyak hal mengejutkan yang bisa saja terjadi karena kesalahan kecil yang kita lakukan. Meski penghasilannya menggiurkan, tapi toh nyatanya resiko yang mengancam juga tak kalah besar.

Wirausahakan Updated at: 5:15 AM

0 komentar:

Post a Comment