Analisa & Tips Bisnis Smartphone, Tablet & Aksesoris Gadjet

Smartphone dan tablet saat ini masuk dalam daftar produk elektronik paling laris di dunia, dengan melejitnya sistem operasi android dan ios yang semakin canggih, membuat banyak pabrikan gadjet mengembangkan produknya dengan banyak varian. Tentu saja ini adalah sebuah peluang usaha yang sangat prospek untuk dijalankan, selain banyaknya pilihan gadjet yang bisa dijual, permintaan masyarakat terhadap smartphone dan tablet juga semakin tinggi. Beberapa nama besar produsen gadjet seperti Samsung, iPhone (Apple), Xiaomi, Acer, Asus, Lenovo, dan lain sebagainya menghiasi banyak counter handphone di dunia ini.


Para pengusaha gadjet yang sudah lama menjalankan bisnisnya tentu saja sudah merasakan banyak keuntungan dari bisnisnya, dan beberapa pengusaha baru yang memulai bisnis ini pun juga telah mendapatkan keuntungan dari bisnisnya yang bisa dibilang baru. Anda juga bisa ikut dalam bisnis smartphone, gadjet, atau aksesorisnya loh, caranya cukup mudah dan tak membutuhkan modal banyak jika anda ingin menjalankan bisnis ini dari 0.

Untuk menjalankan bisnis gadjet ini, ada beberapa pilihan start yang bisa anda pilih, diantaranya adalah :
  • Membuka counter langsung (modalnya cukup besar mengingat harga smartphone rata-rata diatas 1 jutaan), keuntungannya tentu saja anda bisa langsung mempromosikan bisnis anda sembari mencari keuntungan dari penjualan gadjet tersebut. Selain itu, dengan memiliki tempat, anda bisa menyediakan banyak pilihan untuk para pelanggan.
  • Memulai bisnis dengan menjadi dropshiper dan reseller, cara ini adalah yang paling mudah bagi anda yang tidak memiliki modal besar dan tempat yang tepat untuk jualan. Anda bisa memulai dengan bisnis online untuk pemasarannya.
Bisnis ini cukup menjanjikan untuk dijalankan karena keuntungannya lumayan besar, namun nyatanya masih banyak pengusaha yang gagal dalam menjalankan bisnis ini, beberapa alasan mereka bangkrut diantaranya adalah :
  1. Kalah dalam persaingan harga
  2. Promosi yang kurang tepat
  3. Update stock terbaru yang terlambat
  4. Kurang lengkap dalam menawarkan stock produk
  5. Tidak memiliki jaringan bisnis yang baik
Nah untuk bisa menjalankan bisnis penjualan smartphone, tablet, dan aksesori gadjet ini, ada beberapa tips yang bisa anda pakai agar bisnis anda sukses, berikut ini adalah tips sederhananya :
  • Lokasi usaha yang strategis, ini untuk yang bisnis dengan tempatnya. Pilih tempat yang ramai dan banyak dilewati orang, kalau bisa di pinggir jalan raya atau perempatan dimana banyak orang bisa melihat bisnis anda dengan baik. Posisi tempat sangat berpengaruh dalam kemajuan usaha.
  • Jaringan bisnis yang baik, usahakan anda punya partner bisnis dari berbagai kalangan. Paling tidak anda punya reseller dan dropshipper yang membantu penjualan produk anda. Coba saja cek penjual yang sukses, biasanya mereka punya rekan bisnis sesama pengusaha gadjet yang bekerja.
  • Ikut serta dalam bisnis smartphone bekas, percaya atau tidak saat ini penjualan gadjet bekas punya omset yang sangat besar loh, banyak penjual smartphone bekas yang bisa mendapatkan keuntungan berlipat dari bisnis sederhana ini.
  • Lengkapi aksesoris gadjet, ini juga bisnis yang lumayan kalau anda tahu rahasianya, karena dari pengalaman saya, keuntungan aksesoris gadjet bisa mencapai 3 kali lipat dari omset penjualannya loh.
  • Jasa service smartphone! Hitung deh berapa banyak orang yang memakai smartphone atau tablet di RT anda, coba jumlahkan semua. Jika ada 100 saja, maka peluang rusaknya mencapai 30-50 buah tiap bulannya, kenapa anda tidak mencoba membuka bisnis service gadjet? Kalau tidak bisa, anda bisa bekerja sama dengan teknisi yang sudah mahir.
  • Harga yang bersaing, usahakan jangan terlalu mahal dalam memberikan harga, cek juga update harga yang ada di pasaran. Dari pengamatan saya, gadjet akan mengalami penurunan harga tiap bulan bahkan minggu, penurunannya bisa mencapai 100-200 ribu loh.
Itulah ulasan dan tips bisnis gadjet yang bisa saya berikan, semoga bisa bermanfaat untuk anda semua, dan semoga anda sukses dengan bisnis gadjet anda.

Wirausahakan Updated at: 1:45 AM

0 komentar:

Post a Comment