Tips Pemakaian Kalimat Promosi untuk Merayu Minat Pembeli

Sebuah kata bisa membuat sebagian orang senang dan bisa membuat sebagian yang lain benci, itulah salah satu kekuatan kata-kata di dunia ini. Dari yang saya temui selama ini dalam dunia usaha, banyak sekali kalimat promosi yang digunakan oleh para pedagang demi merayu calon pembelinya. Ada yang biasa saja dan terlihat dingin, ada yang terlalu berlebihan dalam promosi dan terkesan bohong, ada pula yang kreatif dengan kalimat promosi yang membuat orang penasaran.


Kalimat promosi yang merayu sangat penting dalam bisnis offline maupun online, hanya dengan beberapa kata yang dirangkai menjadi kalimat promosi saja, bisa membuat orang yang membacanya tergugah hatinya untuk membeli atau membenci apa yang anda tawarkan. Misalnya saja ada sebuah iklan yang bertuliskan "beli produk A hari ini, diskon 50%", sebagia orang tentu akan memburunya karena tergoda dengan diskon yang ditawarkan, namun sebagian ada yang berfikir bahwa promo itu menjebak karena harga aslinya sudah dinaikkan terlebih dulu, anda yang mana?

Beberapa kalimat promosi yang efektif dan biasa saya gunakan :
  • Wah ada produk baru nih guys (teknik promosi sok penting, ntar yang butuh dan kepo pasti nanya-nanya)
  • Produk A dengan kualitas blablabla, harga murah, best seller (kata best seller yang terakhir benar-benar mempengaruhi banyak pembeli loh, padahal yang bagian depan biasa aja)
  • Diskon 20% bulan ini untuk produk A (yang ini meski kurang menarik perhatian, namun di bulan berikutnya akan ditanyakan oleh beberapa pelanggan, biasanya mereka nanya "masih diskon gak bos?")
  • Produk terbaru dari XYZ, harga lebih murah dengan kualitas lebih baik (siapa sih yang gak mau dapat harga murah tapi kualitas bagus?)
  • Beli hari ini, dapatkan hadiah istimewa ( yang ini teknik menjual 2 barang yang cukup efektif)
Sebenarnya masih banyak sekali kalimat promosi yang bagus digunakan, biasanya diawali dengan kata-kata seperti "Rahasia, Terbukti, Terbaru, Terbaik, Hemat, Solusi, Aman, Garansi, Original, dll". Silakan rangkai kalimatnya sendiri sesuai dengan daya pikir anda. 

Merayu calon pembeli sama saja dengan seorang pria yang sedang merayu wanita, dia akan menunjukkan kualitasnya dan memuji wanita tersebut, hal ini sama saja dengan produk atau jasa yang anda tawarkan. Tunjukkan kelebihannya, lalu buatlah sang raja merasa dihargai, dan bukan tidak mungkin dia akan membelinya karena hal sepele dari mulut anda.

Wirausahakan Updated at: 12:56 AM

0 komentar:

Post a Comment