Analisa Usaha Pemotongan Ayam Pedaging / Broiler yang Menguntungkan

Daging ayam merupakan salah satu jenis bahan makanan yang saat ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat di Indonesia, mulai dari rumah, restoran, bahkan pabrik-pabrik makanan yang besar juga membutuhkan daging ayam dalam jumlah yang besar.

 
sumber gambar : vinapermata.com

Kebutuhan daging ayam semakin meningkat tiap waktu, dan andai saja kita jeli maka kita akan melihat peluang usaha yang sangat terbuka ini. Usaha rumah pemotongan ayam pedaging saat ini masih sangat jarang, kalau di tempat saya mungkin hanya akan ditemui 1-2 tempat usaha saja, dan yang membuat heran ternyata usaha tersebut hanya berjalan beberapa waktu saja hingga akhirnya bangkrut dan gulung tikar.

Untuk membuka usaha pemotongan ayam pedaging ini, kita harus memiliki tempat yang cocok untuk menampung ayam yang masih hidup, alat pemotong dan pencabut bulu (bisa juga ditambah mesin perebus dan mesin lain yang biasa digunakan). Untuk memulai usaha ini, kerja keras dan promosi yang gencar sangat diperlukan, karena kebanyakan usaha pemotongan yang bangkrut saya perhatikan mereka itu kurang dalam promosinya dan hanya menunggu pembeli yang datang.

Untuk bisa merasakan keuntungan dari usaha ini, paling tidak kita harus bisa mendapat pelanggan utama dari rumah makan, restoran, atau usaha lain yang tiap hari membutuhkan daging. Hal ini sangat penting agar usaha terus jalan dan keuntungan terus mengalir, walau nyatanya keuntungan dari pelanggan itu lebih kecil namun kalau banyak kan tinggal dikalikan saja yah hehehe.

Modal untuk memulai usaha pemotongan ayam pedaging ini sekitar 10-20 juta dengan persiapan tempat, mesin, ayam, dan hal lainnya. Perhitungannya jika dalam satu hari kita bisa memotong ayam hingga 100 ekor, maka paling tidak kita bisa mendapatkan keuntungan di kisaran 100-300 ribu tiap harinya, dan dalam satu bulan saya kira keuntungan 10juta sangat terbuka lebar dan bisa didapatkan. Itu hanya untuk usaha pemotongan ayam skala kecil dan masih standard, bayangkan kalau kita bisa terus meningkatkan usaha kita dan menjadikan usaha kita lebih profesional dengan langganan dari berbagai restoran besar yang tiap hari membutuhkan ratusan ekor ayam siap masak, keuntungan jutaan tiap harinya menanti kita!

Mau usaha dengan modal besar, keuntungan besar, prospek yang bagus, dan persaingan yang tidak terlalu ketat? Maka usaha pemotongan ayam pedaging / broiler bisa kita pilih.

Wirausahakan Updated at: 7:25 AM

1 komentar: