Mengeluh karena Dagangan Sepi? Malu Sama Nyamuk!

Beberapa hari ini saya perhatikan pengunjung blog wirausahakan ini datang dari mesin pencari dengan keyword "dagangan sepi", dan nyasar ke blog sederhana ini. Yah saya tidak menyalahkan jika kita mencari penyebab dagangan sepi, karena di blog ini saya juga banyak membahas dagangan sepi juga, anda bisa membaca artikelnya di sini :


Sebenarnya ketika dagangan anda sepi, penjual lain juga merasakannya, namun kita semua menghadapinya dengan cara yang berbeda-beda, ada yang tetap tenang, sabar, mencari jalan keluar, dan tindakan positif lainnya untuk mengatasi dagangan yang sepi, namun tak sedikit juga pedagang yang mengeluhkan keadaan ini dengan mencari kambing hitam, menyalahkan pemerintah, nilai tukar Rupiah, dan lain sebagainya yang jika saya katakan itu adalah cara terbaik mengobati sakit hati karena ketidak mampuan kita sendiri sehingga kambing hitam adalah jawaban terbaiknya.
 
sumber gambar : Wikipedia
Saya menyarankan ketika dagangan sepi, janganlah mengeluh! Kita hanya berusaha mencari rezeki dengan berdagang, jika sepi maka maksimalkan otak kita agar menjadi ramai, jika belum untung maka tambah usahanya biar untung, jika gagal coba lagi. Malu kita sama nyamuk, mereka mencari makan dengan susah payah dan bertaruh nyawa, dibenci dan diusir ketika mencari makan, jika tidak beruntung bukannya mendapatkan makanan, malah nyawanya yang hilang karena terbunuh. Kita tidak bernasib sama dengan para nyamuk, kita diberikan kemuliaan oleh Allah Swt, kita memiliki otak, kita memiliki kesempatan, jadi maksimalkan apa yang kita bisa. Buang jauh-jauh sifat negatif dengan mengeluh dan mencari kambing hitam atas sepinya dagangan kita, terus berusaha dan pantang menyerah!

Wirausahakan Updated at: 10:06 AM

0 komentar:

Post a Comment