Kisah Sodakoh yang Diganti 10x Lipat

Ini adalah kisah nyata saya yang saya alami kemarin, entah kebetulan atau memang skenario Allah namun saya meyakini jika ini adalah skenario Allah Swt untuk saya yang bersedekah kemarin.

Ceritanya gini, kemarin kan puasa pertama, sekitar jam setengah 5 sore saya melihat ada penjual takjil yang baru buka, saya dekati dan liat menunya, lalu saya kembali ke lapak jualan saya. Iseng saya telpon ibu di rumah, saya tawari takjil dan beliau mau namun hanya boleh membeli dengan nominal Rp 3.000, 00 saja, ah gak tau kebetulan atau bukan saya menurut saja dan membeli dengan harga Rp 3.000, 00.


Pulangnya, takjil tadi dimakan untuk berbuka puasa, dan Alhamdulillah katanya enak dan cocok untuk berbuka, tentu saya ikut senang mendengar kata ibu saya tersebut. Selang beberapa menit, datang tetangga saya, dia mengambil barang yang dititipkan kepada saya, sekaligus membayar hutang kepada saya, dan setelah nongkrong sebentar gak taunya dia ngasih uang sebagai tanda terimakasih karena barang yang dititipkan kepada saya masih utuh dan aman, bisa ditebak berapa yang dia kasih, Rp 30.000, 00.

Saya membelikan takjil seharga Rp 3.000, 00 dan Allah membalasnya dengan Rp 30.000, 00 Subhanallah maha benar Allah. Gak beda dengan kisah saya sebelumnya, memang beda nominal dan balesannya namun ini membuktikan kebenaran janji Allah kepada hambanya.

Wirausahakan Updated at: 12:24 AM

0 komentar:

Post a Comment