Obrolan Ringan Dengan Beauty Blogger yang Cukup Menarik

Beauty blogger atau blogger kecantikan adalah beberapa orang yang berhasil memanfaatkan hobinya untuk dandan dan merawat penampilan (khususnya wajah) menjadi sesuatu yang menarik dan berpeluang menjadi sumber penghasilan bagi mereka sendiri.

Pada dasarnya ada banyak sekali wanita yang suka dandan dan memakai jenis kosmetik yang bagus untuk mempercantik wajah mereka. Namun lebih dari 99% dari para wanita "konsumen" tersebut hanya menghabiskan ratusan ribu bahkan jutaan rupiah untuk membeli berbagai jenis kosmetik.


Nah yang 1% (mungkin kurang) bisa memanfaatkan hobi dandannya itu menjadi sumber penghasilan. Bagaimana caranya merubah hobi bersolek menjadi sumber penghasilan? Jawabannya adalah dengan berdagang!

Simak obrolan saya dengan salah satu beauty blogger cantik yang mungkin bisa menjadi sumber inspirasi anda untuk bisa memulai bisnis baru yang kreatif.

S : Saya, BB : Beauty Blogger

S : saya lihat blog milik mbak-nya tadi, tampilannya bagus dan isinya menarik, meski saya seorang pria. Boleh nanya-nanya dikit?
BB : Oh terimakasih mas. Silakan mas kalau ada yang bisa saya jawab pasti saya jawab.
S : Itu tujuan blognya dibuat untuk apa ya mba?
BB : Itu sebagai wadah untuk saya dan komunitas beauty blogger di Indonesia mas, kami share berbagai hal di blog masing-masing. Misalnya saya mencoba lipsti baru, maka saya akan memperlihatkan hasilnya, saya berikan informasi kepada mereka, dan kami benar-benar saling berbagi satu sama lain.
S : masing-masing BB punya blog sendiri y mba?
BB : Iya mas biasanya punya blog sendiri, memasang hasil dandanannya sendiri.
S : memang sekedar hobi atau untuk bisnis mba? kalau bisnis, boleh tahu bagaimana sistemnya?
BB : sebagian ada yang memang untuk hobi, dan sebagian ada yang digunakan untuk bisnis. Kalau saya sendiri memang digunakan untuk bisnis meski tidak terlalu intens. Kalau sistem bisnis ya biasa aja mas, saya nyoba bedak baru, hasilnya saya posting di blog. Lalu biasanya ada beberapa yang memesan kepada saya, nah saya beli lagi dan jual kepada teman-teman BB.
S : oh gitu ya mba, untungnya lumayan kali ya mba kalau kosmetik?
BB : gak terlalu mas, ada yang paling hanya 10-20 ribu saja untungnya, tapi karena hobi ya seneng aja si. Tapi ada beberapa produk yang bisa memberikan keuntungan yang lumayan besar hingga ratusan ribu, biasanya saya harus kerja sama dulu dengan produk itu, istilahnya ikut afiliasi mas.
S : oh iya saya paham. Ok terimakasih atas informasinya, semoga blognya tambah ramai dan bisnisnya lancar.
BB : iya terimakasih mas.

Setelah obrolan itu saya jadi penasaran dengan bisnis para wanita cantik itu, ternyata dibalik hobinya bersolek yang dianggap menghambur-hamburkan uang, ada sebuah sistem bisnis yang cukup menggiurkan.

Sebelumnya saya juga mengenal salah satu teman saya yang jualan produk kecantikan di online, katanya dia sering kehabisan stok barang karena penjualannya lumayan tinggi. Modalnya hanya sample wajahnya sendiri untuk membuktikan bahwa kosmetik yang dia pakai memang bagus, nah kaum hawa kan ngiler kalau liat saingan pada bening jidatnya, jadi beli deh tuh orang.

Buat anda para wanita yang hobi dandan, ada peluang bisnis nih yang cocok dengan hobi anda. Daripada uang anda habis hanya untuk bersolek terus menerus, ada baiknya anda mulai melirik bisnis kosmetik atau bahkan bisnis salon kecantikan yang cukup menggiurkan.

Wirausahakan Updated at: 9:54 PM

0 komentar:

Post a Comment