Pengalaman Bisnis Memanfaatkan Libur Akhir Pekan

Akhir pekan merupakan saat-saat yang ditunggu oleh banyak orang khususnya kaum pekerja dan anak muda, pasalnya pada akhir pekan banyak pekerja yang bisa berlibur dan istirahat dari kesibukannya, sedangkan anak muda ya biasa lah pada ngapel atau kencan sama pacarnya, ihirr.

Namun berbeda dengan saudara saya, dia bisa memaksimalkan waktu luangnya untuk menambah penghasilan dari usahanya di akhir pekan. Saya sendiri sempat mengikuti usahanya itu, dan menurut saya saudara saya memang hebat jiwa usahanya, dia mampu memaksimalkan waktu luang untuk hal yang lebih baik daripada sekedar bersantai ria.


Saudara saya adalah seorang pekerja kantoran, dia bekerja pada hari senin sampai jum'at, dan sabtu-minggu dia libur kerja. Dia menggunakan moment akhir pekan itu untuk menambah penghasilannya, dengan usaha sederhana yaitu jualan aksesoris di pinggir jalan memanfaatkan pasar dadakan atau pasar pagi yang ada di sekitar tempat tinggalnya, dia bisa meraup keuntungan hingga Rp 500.000, 00 lebih selama 2 hari saja. Keuntungan loh, bukan omset, kalau omset tambahkan saja 70% dari keuntungannya hehe.

Pengalaman saya ketika mengikuti usaha akhir pekan saudara itu, cukup memberikan banyak pelajaran yang sangat berharga. Cara memaksimalkan waktu dengan baik, cara memulai usaha dari 0, cara percaya diri jualan di pinggir jalan. Semua hal itu sangat membantu saya dalam perjalanan usaha saya sampai saat ini, mungkin Allah SWT menunjukkan jalannya dengan cara seperti itu kepada saya.

Oh iya, saat ini saudara saya masih bekerja di kantornya dengan jabatan yang lebih tinggi, namun usahanya semakin berkembang, saat ini dia sudah memiliki sebuah toko aksesoris yang dijalankan oleh karyawannya. Perjuangannya memulai usaha dengan memanfaatkan moment akhir pekan kini sudah berbuah hasil, kalaupun dia ingin keluar dari kantornya, dia sudah punya usaha yang lumayan besar hasilnya.

Kadang kala kita merasa lelah dengan hidup ini, apalagi para pegawai yang bekerja di kantor, moment akhir pekan adalah sesuatu yang sangat ditunggu-tunggu. Padahal masih banyak orang produktif di luar sana yang berhasil memanfaatkan moment liburannya untuk menghasilkan banyak uang, selain itu mereka mengerjakan hal itu bukan karena terpaksa namun karena hobi, jadi tidak membebani mereka atau terasa mengambil hak liburannya.

Wirausahakan Updated at: 12:29 AM

0 komentar:

Post a Comment