Entah kita sadari atau tidak, di jaman ini banyak sekali loh orang yang pintar ngomong, tidak perlu sekolah tinggi-tinggi, cukup punya smartphone saja sudah bisa pinter, buka Google untu menemukan segala macam jawaban dari pertanyaan yang ada di kepala. Namun sayangnya, kebanyakan dari mereka yang "pintar" itu tak pernah mempraktekkannya sama sekali.
Sebagai contoh saja, saya memiliki teman yang sangat pandai bicara, apalagi dalam hal agama, wah kalau anda berdiskusi sama dia pasti kalah, mau tanya apa aja dia bisa jawab walaupun terkadang ada jawaban yang ngawur, modalnya ngotot dan berani saja, masalah ilmu saya pikir hanya sedikit saja. Nah beberapa waktu terakhir, dia sering banget mengajari saya ini itu agar menjadi seorang yang lebih baik menurut jalan agama yang benar, saya sih ikuti aja siapa tau bener dan bermanfaat untuk saya. Eh tapi selang beberapa waktu kemudian dia meminjam uang kepada saya, janjinya satu bulan saja. Setelah satu bulan tidak ada iktikad baik akhirnya saya tanyakan, eh dengan berbagai alasan hingga sekarang tidak ada tindakan yang menunjukkan dia ingin membayar hutangnya tersebut, saat itu saya pribadi sangat kecewa dengannya. Kata-kata yang diucapkannya sebelum ini terasa sangat "kosong" untuk saya, kecewa banget rasanya namun mau gimana lagi.
Sebenarnya banyak sekali kejadian lain yang hampir mirip dengan cerita di atas, yang intinya adalah banyak sekali orang "pintar" yang pandai berbicara, namun tidak memiliki tindakan sama sekali. Kalau kita menemukan orang seperti itu, apakah kita mau percaya? Orang yang ngomong saja tidak perna mempraktekkan kata-kata manisnya tersebut.
Saya jujur tidak menyukai seorang motivator, karena saya tahu mereka dibayar untuk bicara, bukan untuk bertindak. Kalau kita mengikuti mereka dan kita mengalami kegagalan, mereka akan memberikan kita senjata yang lain agar tetap positif thinking, dan lain sebagainya. Selama kita tetap semangat, mereka tidak gagal, namun ketika kita merasa gagal dan tidak memiliki semangat lagi, maka kata-kata mereka tidak berguna.
Saya lebih menyukai seorang pendiam yang sudah banyak makan garam, artinya mereka yang sudah banyak memiliki pengalaman dalam hidup ini, kalau saya tentu saja dalam dunia wirausah ini. Mereka yang sudah banyak mengalami perjalanan dalam hidup ini, entah yang gaga atau yang berhasil, mereka adalah motivasi untuk saya, dan saya percaya mereka lebih memiliki bobot dibandingkan para motivator yang memiliki kata ajaib untuk membangkitkan semangat. Satu kalimat pendek dari seorang yang sudah mempraktekkan lebih baik dibandingkan 1000 kalimat motivator yang hidupnya berada di atas panggung dan tempat nyaman untuk memberikan semangat.
Hidup ini berat, kalau kita banyak omong maka kita gak jalan, kalau kita gak jalan artinya kita semakin jauh dari tujuan kita, yaitu sukses. Lebih baik kita meniru Kasino, sedikit bicara banyak geraknya heheee.
0 komentar:
Post a Comment