Menghilangkan Rasa Malu







Rasa malu sesorang adalah suatu sifat yang memang ada pada diri semua orang, akan tetapi kenapa ada orang yang terlihat tidak punya malu, dan ada juga orang yang sangat-sangat pemalu hingga tidak punya teman satupun karena lebih senang menyendiri.

Dulu sewaktu memulai usaha saya adalah seorang yang sangat pemalu, untuk melayani pelanggan langsung saya terkadang salah tingkah dan salah berbicara karena rasa malu tersebut. Akhirnya saya sendiri merasa geram dengan sifat saya sendiri yang terkadang merugikan tersebut, dari situ saya mencoba sesuatu yang benar-benar menantang agar sifat malu saya bisa sedikit dihilangkan. Saya mencoba berjualan di pinggir jalan, saat itu saya asal saja menggelar dagangan di pinggir jalan tanpa meminta izin kepada yang punya lapak sehingga tak jarang diusir tukang parkir atau preman yang berkuasa di sekitaran tempat jualan, rasa malu saat itu benar-benar mencapai puncaknya, terlebih jika ada teman yang datang dan meihat dengan pandangan yang agak meremehkan, akan tetapi dari puncak rasa malu tersebut saya menjadi sedikit berubah, perlahan saya bukan seorang yang pemalu lagi, saya sudah bisa tawar menawar dengan pembeli, saya juga mulai bisa menjelaskan barang dagangan secara lancar, dan ketika datang teman yang lain saya bisa menyapanya dengan bangga tanpa rasa malu lagi, saat itu saya berfikiran bahwa saya sedang mencari rejeki yang halal, gak ada yang harus dijadikan alasan untuk malu.

Rasa malu terkadang datang karena adanya rasa gengsi dalam diri, merasa lebih tinggi dari orang lain dan tidak ingin direndahkan karena keadaannya sekarang, maka muncullah rasa malu tersebut, hal tersebut sangat berlawanan dengan jiwa seorang pedagang yang menganggap pembeli adalah raja. Dampaknya sangat terasa jika rasa malu yang ada dalam diri terus dipelihara, lama kelamaan kita akan menyerah gara-gara rasa malu tersebut.

Jika ingin memulai usaha, alangkah baiknya menjadi orang yang rendah diri dan menghilangkan sifat pemalu agar nantinya bisa ikhlas saat menjalankan usaha, pembeli dengan berbagai karakter akan segera datang dan mencoba mendengarkan kata-kata magic dari sang pembeli, jadi segeralah menghilangkan rasa malu saat menjalankan usaha.

Wirausahakan Updated at: 3:29 AM

2 komentar:

  1. Thx sharingnya. Sukses & sehat sllu utk Anda :)

    ReplyDelete
  2. S7 sekali dan ini menjadi inspurasi buat kami sukses trus

    ReplyDelete