Penjual pulsa di jaman sekarang sudah sangat banyak dan jika saya katakan sudah sangat mainstream sekali, namun masih ada saja yang mau ikut-ikutan buka usaha counter pulsa bermodalkan pengetahuan minim dan modal pas-pasan, bisa ditebak hanya beberap bulan mereka sudah tutup.
sumber gambar : carikost.blogspot.com
Di sini saya tidak mengatakan jika bisnis pulsa adalah bisnis yang buruk, namun perlu dipelajari lebih dalam jika ingin menggeluti dunia usaha jenis ini. Sedikit penjelasan tentang bisnis pulsa ini, untuk awal memulai usaha modal yang anda perlukan adalah tempat, etalase, agen pulsa, agen aksesoris, dan pemasaran yang baik. Jika ada yang bilang jualan pulsa tidak perlu tempat dan bisa dilakukan dimanapun maka itu adalah sistem bisnis yang kurang baik. Dengan modal yang cukup besar, berapa keuntungan yang didapat dari penjualan pulsa ini? Harga dari agen untuk nominal Rp 5.000, 00 adalah berkisar Rp 5.400, 00 untuk sekarang, dan biasanya pulsa di daerah saya dijual dengan harga Rp 6.500, 00, jadi keuntungan per transaksi adalah Rp 1.100, 00, hasil yang lumayan juga yah jika dalam sehari anda bisa melakukan 100 transaksi. Namun masalahnya sudah banyak sekali penjual pulsa di sekitar anda, jadi untuk target 100 transaksi per hari rasanya sulit jika saya katakan, walaupun rejeki memang sudah diatur namun kita juga harus berusaha, berfikir, bukannya pasrah tanpa tindakan. Jadi saya katakan jika anda mau membuka bisnis pulsa, anda tidak bisa memposisikan hasil penjualan pulsa untuk kelangsungan hidup anda, hal itu karena keuntungan yang anda dapatkan kurang mencukupinya.
Lalu kenapa masih banyak counter pulsa yang masih berdiri dan semakin sukses? Nih saya kasih rahasia mereka kenapa mereka tetap bertahan dan malah semakin sukses. Mereka adalah pemain lama dalam bisnis pulsa ini, jadi mereka sudah paham seluk beluk dalam usaha ini, yang perlu anda ketahui, mereka menjual pulsa hanya sebagai penarik saja (kalau menurut ucapan saya), kenapa begitu? Karena pasar yang mereka tuju adalah dari aksesoris, perdana, dan handphone yang ada di counter mereka. Jika hasil penjualan pulsa tidak mencukupi, maka hasil dari penjualan aksesoris, perdana, dan handphone sudah sangat cukup untuk membuat mereka bertahan. Sering saya mencoba mengamati harga yang mereka tawarkan, dan asal anda tahu untuk aksesoris (misal charger kw) yang mereka jual dengan harga Rp 15.000, 00, mereka hanya membelinya dengan harga di bawah Rp 5.000, 00 saja, dan barang tersebut awet ditambah garansi, jadi mereka hampir tidak menanggung kerugian, yang ada keuntungan mereka yang lumayan besar. Belum lagi dari perdana yang didapat dengan harga Rp 8.000,00 dan dijual dengan harga Rp 15.000, 00, dan dari keuntungan Handpone yang mereka jual. Keuntungan mereka kalau saya bilang sangat besar, persentasenya diatas 100%, gila gak tuh!
Jadi pulsa yang mereka jual hanya sebagai penarik dan pelengkap saja, malah terkadang ada yang menjual pulsa dibawah harga pasaran hanya untuk menarik pelanggan, semakin ramai counter pulsa mereka maka semakin banyak juga aksesoris yang laku, jika penjualan pulsa tidak menguntungkan maka sudah tertutup oleh penjualan aksesoris dan barang lainnya.
Anda sudah tahu sekarang rahasianya, jadi saat anda akan membuka usaha ini, anda sudah paham arahnya, semoga artikel ini membantu anda dalam memulai usaha anda, maaf jika ada kata yang kurang berkenan.
keren
ReplyDelete